Wednesday, January 20, 2010

Berguru pada benda kecil isi besar



Ini buku kecil tapi bukan untuk orang yang kecil

Ini buku sederhana dengan isi yang jauh dari kesederhanaan

Ini adalah kado kecil di awal tahun dari karibku Wenni, natal kemarin

Bule bernama Charles M. Schulz dibuku ini lewat kutipan-kutipan omongan si anjing lucu bernama Snoopy cuma mau mengingatkan kita bahwa ternyata oh ternyata, kita terlalu mempersulit diri sendiri untuk mendapatkan kebahagiaan. Drama dalam hidup kita, ternyata kita sendiri lah yang punya andil paling besar.

Berangkatlah dari detil kecil dalam hidupmu, kata anjing lucu Snoopy.

Wenni, terima kasih untuk kadonya... maaf, hadiahmu ini sudah agak lecek karena seringnya aku buka tutup dan baca berkali-kali.

Pemberian memang tidak diukur dari rupiah

Tapi keseriusan untuk memilih benda yang tepat

karena hadiah, cerminan hati.

3 comments:

De said...

hihi...bukunya lucu deh...


Berangkatlah dari detil kecil dalam hidupmu
suka sama quote nya

thanks ya sudah diingatkan

Arema said...

Happiness is... a cup of hot coffee in a stormy morning :)

Ms. Grey said...

Mas Agus, aku juga pernah di kasih hadiah buku sama mamiku, dan buku itu sampe lecek saking seringnya aku baca ulang.